Laman

Kamis, 04 Oktober 2018

PERMAINAN PAPAN BILANGAN

Upaya seorang guru dalam melaksanakan pembelajaran yang menyenangkan di kelasnya sangat
bervariasi sesuai dengan kreativitas masing-masing guru.
Hari ini di kelas IA dilaksanakan pembelajaran tema Kegiatanku, sub tema Kegiatan Pagi Hari pada pembelajaran 5. 
Bu Endang begitu nama panggilan Endang Setiowati, S.Pd.SD, melaksanakan pembelajaran dengan menggunakan media kotak yang berisi benda (sendok plastik, lingkaran, pen, dll) dan Bilangan 1 sampai dengan 20 dalam sebuah papan bertangkai. 


Masing-masing kelompok menerima sebuah kotak yang akan dibuka secara bersamaan untuk mengetahui jenis benda yang ada di dalamnya juga menghitung jumlahnya. Permainan menghitung benda yang ada dalam sebuah kotak menarik perhatian masing-masing kelompok. Dalam waktu yang ditentukan peserta didik mengetahui nama benda yang ada dalam kotak kemudian menghitungnya secara bersama-sama, siapa yang paling cepat dalam menghitung akan mendapat penghargaan.

Permainan kedua, peserta didik menerima sebuah bilangan dalam papan bertangkai kemudian secara berkelompok berdiri di depan kelas melaksanakan permainan mengurutkan bialngan dari terkecil sampai terbesar (sesuai yang dimiliki kelompoknya) atau mengurutkan dari bilangan terbesar ke terkecil. Kegiatan ini membutuhkan konsentrasi peserta didik. Peserta didik harus memahami perintah mengurutkan berikut mengingat bilangan yang ada dalam pegangannya.

Kegiatan ini sangat menarik peserta didik, membuat peserta didik aktif, melatih konsentrasi dan menyenangkan, karena mereka belajar dalam permainan.






MEDIA SOSIAL

Kemajuan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi sangat pesat. Kemajuan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi berpengaruh pada berbagai bidang termasuk di ...